Sabtu, Desember 10, 2011

REDHO "D'BERRYS": Cemburu, Rindu dan Patah Hati Itu Anugerah


Redho (Guitaris D'BERRYS)
Tidak semua personil band itu sesungguhnya mendapat restu dari orangtuannya, hal ini pun terjadi Redho gitaris Dberrys yang sejak SMU selalu mencuri-curi waktu untuk bisa berlatih atau ngeband bersama teman-temannya, bahkan pernah suatu waktu kenakalan dan ketidak jujuran Redho membuat ayahnya marah hingga membanting dan mematahkan gitar ke tiang listrik persis di depan rumahnya.

Akan tetapi ketika lagu-lagu Dberrys mulai disiarkan di radio-radio swasta kemudian mendapat respon keminatan dari masyarakat, perlahan orangtua Ridho coba memahami bakat yang ada di Ridho, namun tetap berpesan agar Ridho menjaga karir pendidikan nya. Ridho berucap lirih "Itu ceirtaku, sempat terharu sewaktu ayah membelikan saya gitar baru, bukan soal gitar nya yang baru yang membahagiakan, tetapi sebuah dukungan dari orang terdekat yang saya dapatkan, itu hal terindah dalam sejarah musik ku"

Ketika ditanya soal pacaran, jawaban ridho cukup aneh dan terasa janggal, ia malah bercerita bahwa katanya "menjadi cowok seperti saya, kalau dilihat kasat mata kata orang kumel atau biasanya disebut dengan D-J (Dak Jelas) mana adalah cewek yang mau sama kita ini,padahal mungkin karena belum kenal saja kali ya".

Lalu sebagai gitaris yang banyak meliriskan sayatan melodi gitar memacu andrenalin cinta, sebenarnya apa tanggapan Ridho soal Jatuh Cinta, Patah Hati . Dengan hati-hati Ridho menjawab "Orang-orang seperti saya mungkin jadi tidak pandai bicara soal cinta, mungkin karena tidak pandai untuk jatuh cinta, makanya ketika suatu saat aku bisa dikasi anugerah untuk jatuh cinta, tentu sangat bersyukur sekali, bukankah nikmat rasanya hidup kita bisa dikasi lagi merasakan rasa cemburu, rindu bahkan patah hati sekalipun adalah anugerah." Cukup rumit diartikan maksud RIdho ini, seperti ada yang ia simpan dan tak diceritakan, silahkan pembaca mengartikan nya sendiri.

Tidak ada komentar: